5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Datang ke IIMS 2018

Banyak mobil keren yang akan mejeng di acara tahunan ini

Jakarta, IDN Times - Hajatan Indonesia International Motor Show (IIMS) kembali digelar di JI Expo Kemayoran, Jakarta, 19-29 April 2018.

Mengambil tema “Your Infinite Automotive Experience” gelaran otomotif ini dibuka secara langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Nah berikut 5 hal yang perlu kamu tahu tentang hajatan otomotif tahunan ini:

1. Harga tiket

5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Datang ke IIMS 2018Twitter/@IIMS_ID

Dyandra selaku penyelenggara IIMS 2018 membagi tiket dalam beberapa kategori, yakni Infinite Experience Rp 300 ribu (11 day pass), VIP & Premium Ticket Rp 150 ribu. 

Sementara tiket pada hari kerja dipatok seharga Rp 50 ribu dan untuk harga tiket akhir pekan sebesar Rp 70 ribu. 

Baca juga: Jadi Pusat Perhatian, SPG IIMS Bisa Raup Rp 10 juta

2. Diikuti sederet brand ternama

5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Datang ke IIMS 2018Twitter/@IIMS_ID

Banyak brand beken yang akan meramaikan IIMS kali ini. Dari produsen otomotif Jepang ada Honda, Suzuki, Mazda, Daihatsu, Datsun, Mitsubishi, Nissan dan Toyota.

Sementara dari produsen otomotif Jerman ada Audi-VW, BMW-MINI, dan Mercedes-Benz. Adapun produsen otomotif Korea diwakili oleh Hyundai. Brand Chevrolet dari Amerika Serikat serta Wuling Motors dan DFSK dari negeri Tirai Bambu juga akan memeriahkan IIMS 2018.

3. Motor-motor keren juga ikutan mejeng

5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Datang ke IIMS 2018Twitter/@IIMS_ID

Seperti yang sudah-sudah, IIMS kali ini pun tak hanya memamerkan mobil, tapi juga sepeda motor.
Banyak brand motor yang mengirimkan produk terkeren mereka, seperti Honda, Suzuki, BMW Motorrad, Kawasaki, Kymco, Vespa, Piaggio, Royal Enfield, Aprilia, Moto Guzzi, Harley Davidson, Triumph, Husqvarna, Benelli, dan KTM.

Selain itu ada pula sepeda motor listrik dari Zero Motorcycle. Hanya saja Zero bukanlah peserta IIMS, melainkan penyedia motor untuk kegiatan lelang.

4. Bertabur promo dan diskon 

5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Datang ke IIMS 2018Twitter/@IIMS_ID

Kalau kamu berniat membeli mobil atau motor, maka ini waktu yang tepat. Sebab IIMS 2018 memberikan banyak promo dan diskon menggiurkan.

Tak hanya diskon pembelian mobil dan motor lho, tapi juga aksesorisnya, seperti kaca film, produk perawatan mobil, hingga sparepart atau onderdil mobil.

5. Juga ada festival mobil listrik

5 Hal yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Datang ke IIMS 2018Twitter/@IIMS_ID

Selain melihat mobil-mobil dan motor anyar, kamu juga bisa menikmati festival mobil listrik. Selain itu merek-merek lokal pun akan ambil bagian di even ini. Dan jangan lewatkan juga aksi monster truck El Toro Loco dari Amerika Serikat. Selain itu masih ada kontes modifikasi audio dan akademi drift dari Intersport. 

Baca juga: Ingin Nyicil Kendaraan di IIMS? Ini Kisaran Harganya

 

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya